Atletico Dapatkan Emiliano Insua
Atletico Madrid sudah mendapatkan tambahan tenaga baru. “Los Rojiblancos” mengkonfirmasi kehadiran bek Sporting Lisbon, Emiliano Insua untuk tiga setengah tahun kontrak, Jumat (25/1). Kabarnya, Atletico sudah menggelontorkan sekitar 3,5 juta euro untuk bek asal Argetnina tersebut. Kehadiran Insua setidaknya menjadi kabar bagus bagi Atletico.
Soalnya, mereka masih bermasalah di bek kiri setelah Filipe Luis masih bergelut dengan cederanya. Insua kabarnya bakal melakoni tes medis Senin (28/1) nanti.Insua cukup berpengalaman di sepak bola Eropa. Lahir di Buenos Aires Argentina dan dididik Boca Juniors, Insua memulai karier di Eropa mulai Januari 2007. Itu setelah dirinya bergabung timnas Argentina. Walaupun banyak yang menunjukkan minat, tapi justru Liverpool yang berhasil mendapatkannya.
Di Liverpool, Insua tak cepat mendapatkan posisi inti. Dia masih menunggu kesempatan untuk menggantkan Fabio Aurelio atau Dossena. Nasibnya berubah saat Kenny Dalglish mengambil alih kepelatihan di Liverpool. Dia dipinjamkan ke Galatasaray di musim 2010/11, sebelum akhirnya dikontrak Sporting Lisbon untuk lima musim.
Insua memiliki paspor Eropa. Karena itu pula, dia bisa bergabung Atletico. Maklum, pelatih Diego Simeone, Miranda dan Radamel Falcao masih belum memiliki paspor Eropa. Ini membuat Atletico tak bisa menambah pemain selain pemain berpaspor Eropa. Skuat Atletico kini total berjumlah 20 orang. Krisis ekonomi membuat Atletico tak bisa leluasa menambah skuat mereka