Kamis, 06 September 2012

Lukaku Geram !!!


Romelu Lukaku mengaku lelah selalu dibandingkan dengan sosok pahlawan The Blues, Didier Drogba. Gaya permainannya yang sama dengan Drogba, membuatnya selalu dibandingkan dan diharapkan bisa menjadi penerus Drogba.
Lukaku didatangkan ke Chelsea dari Anderlecht musim panas tahun lalu. Sayang dia gagal menembus skuad utama Chelsea yang membuatnya dipinjamkan ke West Bromwich Albion musim ini. Sedangkan Drogba musim ini memilih melanjutkan karier di Shanghai Shenhua.
“Drogba dan saya mungkin memiliki gaya bermain yang sama, tapi saya tidak berpikir dia (Drogba) akan senang dibandingkan dengan seseorang ketika masih muda,” ujar pemain 19 tahun itu seperti dikutip dari Sky Sports, Kamis, 6 September 2012.
Pemain asal Belgia itu awalnya tidak mempermasalahkan perbandingan ini. Namun lamban laun, kondisi itu membuat dirinya terbebani. Pasalnya, Drogba merupakan sosok pemain legendaris yang pernah membela Chelsea.
Drogba merupakan salah satu pemain kunci kala Chelsea meraih prestasi sepanjang delapan musim terakhir sejak 2004. Terakhir, pemain timnas Pantai Gading itu menjadi pahlawan Chelsea kala mencetak gol penyeimbang menghadapi Munich di final Liga Champions musim lalu.
“Pada awalnya itu tidak masalah. Tapi sekarang saya mulai bosan dan tidak suka. Setiap pemain ingin menjadi dirinya sendiri dan kepribadian sendiri. Saya tidak ingin menjadi orang baru yang bukan diri saya,” lanjutnya.
“Saya memiliki nama Romelu Lukaku. Saya bukan orang lain, ini adalah nama saya sendiri. Dan saya ingin orang-orang untuk mengingat nama ini,” tandasnya.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Premium Wordpress Themes